INDOSPORT.COM – Dua minggu menjelang Liga Inggris (Premier League) bergulir, rasa pesimis justru ditunjukkan oleh pelatih Chelsea, Thomas Tuchel.
Setelah menjalani pramusim dengan hasil yang tidak cukup baik bagi para pemain dan para penggemar The Blues, Thomas Tuchel kini merasa pesimis untuk menatap Liga Inggris.
Bahkan, Thomas Tuchel mengatakan bahwa timnya mungkin tidak siap untuk pertandingan pertama Liga Inggris mereka melawan Everton, 6 Agustus mendatang.
“Saya jauh dari kata santi,” kata Tuchel dikutip dari BBC. “Kami tidak cukup baik. Kami sama sekali tidak kompetitif,” tambahnya.
Sebagaimana diketahui, Chelsea menelan dua kali kekalahan dalam laga pramusim mereka. Pertama mereka kalah dari Charlotte FC lewat babak adu penalti.
Kedua, mereka kalah dari rival mereka sesama klub London, yakni Arsenal. Melawan Arsenal, skuad asuhan Thomas Tuchel justru dibantai dengan empat gol tanpa balas.
Padahal, Chelsea saat itu sudah menurunkan hampir seluruh pemain utama mereka demi menghadapi Arsenal. Setelah pertandingan melawan Arsenal, Tuchel mengatakan bahwa timnya memang pantas kalah dari Arsenal.
“Mereka bermain, saya pikir susunan dan struktr terkuat mereka yang anda lihat sekarang selama beberapa minggu. Ini adalah susunan pemain yang akan mereka coba mulai untuk pertandingan Liga Inggris (Premier League) nanti,” tutur Tuchel.
“Itu jelas bukan susunan pemain terkuat kami. Ini adalah bagian dari penjelasan tetapi hanya sebagian kecil dan bagian lainnya mengkhawatirkan.”
“Saya tidak bisa menjamin kami akan siap dalam dua minggu,” tandas Tuchel.