INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, dikabarkan sudah mengajukan tawaran senilai 911 miliar rupiah untuk Antony.
Ketertarikan Manchester United kepada penyerang sayap Ajax Amsterdam itu sebenarnya sudah lama bergelora di dunia maya.
Bahkan, pelatih Ajax, Alfred Schreuder, mengakui Antony bisa saja angkat koper dari Ajax Amsterdam pada bursa transfer musim panas ini.
Semasa menangani Ajax Amsterdam, Erik ten Hag adalah orang yang mendatangkan Antony. Sekali lagi, pelatih asal Belanda itu juga ingin mendatangkan pria asal Brasil itu ke Manchester United.
Sejatinya, Jadon Sancho menempati posisi penyerang sayap kanan, yang juga merupakan posisi asli Antony, pada tur pramusim kali ini.
Meski demikian, Erik ten Hag juga bersikeras menginginkan Antony agar bisa segera berseragam Manchester United.
Akhirnya, setelah isu ketertarikan Manchester United terhadap Antony menjadi buah bibir di dunia jagat maya, pelatih Ajax, Alfred Schreuder, memberikan tanggapan usai ditanyai mengenai kemungkinan hengkangnya Antony.
“Kami berasumsi bahwa kami dapat mempertahankan skuad ini bersama-sama. Akan tetapi, saya tahu dan semua orang tahu bahwa dalam sepak bola semua bisa terjadi”.
Jawaban ini juga seolah-olah mengindikasikan bahwa kepergian Antony ke Manchester United bisa saja terjadi. Namun, pastinya Manchester United harus menebus sang pemain dengan harga yang mahal.
Ya, benar saja Manchester United sudah dikabarkan mengajukan tawaran kepada pihak Ajax Amsterdam senilai 50,3 juta poundsterling atau setara 911 miliar rupiah untuk Antony.