INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, akhirnya telah memilih 28 pemain yang akan dia bawa dalam perhelatan Piala AFF U-16 2022, Sabtu (29/07/22).
Skuad Timnas Indonesia U-16 sudah tiga pekan ini menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta.
Kini mereka pun semakin siap untuk tampil di Piala AFF U-16 2022 yang akan berlangsung di Yogyakarta pada 31 Juli hingga 12 Agustus mendatang.
Dalam perjalanannya Timnas Indonesia U-16 sudah melakukan tiga kali uji coba, yakni melawan Porprov DIY U-20 di mana tim ini mendapat pelajaran berharga, takluk dengan skor 2-0.
Kemudian disusul dengan perlawanan dari Porda Sleman U-18. Garuda Asia menang telak dengan skor 5-1. Dan yang terakhir menang telak 7-0 melawan tim Mataram Utama.
“Alhamdulillah semuanya berjalan lancar, kami persiapan dari tanggal 11 Juli kita persiapan di sini, bersyukur kita dapat fasilitas TC kali ini sangat representatif, hotel dekat dengan lapangan, begitu juga tempat ibadah, hal itu memudahkan program pelatih," ucap Bima Sakti.
"Kami juga sudah melakukan tiga kali uji coba. Progres ya mereka. Pertama mereka kalah, namun saya senang anak-anak bisa bangkit di uji coba kedua dan ketiga dengan memberikan kemenangan,” jelas Bima.
Bima mengatakan timnya akan lebih memaksimalkan kekurangan yang ada. Memang jelang Piala AFF U-16 bergulir Bima menilai masih ada kekurangan dalam timnya.
“Ada beberapa kelemahan akan kita perbaiki di sisa persiapan sisa minggu ini. Untuk defending, attacking, transisi positif dan negatif akan kita koreksi dan perbaiki lagi."
"Tentunya set piece attack maupun defend juga akan kita benahi. Semua tadi itu, kami lakukan berulang-ulang kali di setiap latihan, agar kami bisa lebih baik,” tuturnya.
Piala AFF U-16 akan diselenggarakan di Stadion Maguwoharjo Sleman, dan Stadion Sultan Agung di Bantul. Pada laga pertama, Garuda Asia akan menghadapi tantangan dari Filipina di Stadion Maguwoharjo, Sleman, tanggal 31 Juli 2022 pukul 20.00 WIB. Dengan adanya dukungan dari suporter Indonesia setempat, diharapkan dapat membantu target juara tim ini sebagai tuan rumah.