Bola Internasional

Piala AFF U-16 2022: Timnas Indonesia U-16 Menang 9-0, Netizen Tak Tega dengan Kiper Singapura

Rabu, 3 Agustus 2022 23:33 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-16, Muhammad Nabil Asyura usai membobol gawang Singapura U-16 pada laga kedua fase grup Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Rabu (03/08/22). Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-16, Muhammad Nabil Asyura usai membobol gawang Singapura U-16 pada laga kedua fase grup Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Rabu (03/08/22).
Netizen Kasihan dengan Kiper Singapura

Bukan tanpa alasan, Evan Qiszman harus memungut bola sebanyak 9 kali dalam satu pertandingan. Hal itu membuat netizen merasa kasihan.

Tak cuma itu, warganet juga menyoroti kemenangan Timnas Indonesia U-16 yang bisa jadi modal penting saat menghadapi Vietnam.

Diketahui jika bentrokan keduanya pada 6 Agustus 2022 nanti merupakan bentrokan krusial bagi kedua kesebelasan.

Bukan hanya perkara gengsi, pertemuan kedua tim juga menentukan nasib posisi keduanya di papan klasemen.

Saat ini, Timnas Indonesia U-16 memimpin klasemen grup A dengan koleksi 6 angka. Raihan poin Timnas Indonesia U-16 disamai oleh Vietnam yang juga mengoleksi poin yang sama.

Timnas Indonesia U-16 unggul selisih gol atas Vietnam. Untuk menjadi juara grup, Garuda Muda minimal bermain imbang dengan The Golden Star.