INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Inggris, Manchester United disebut-sebut bakal mendatangkan winger muda Slovenia, Benjamin Sesko dari RB Salzburg di bursa transfer musim panas 2022.
Manchester United, yang akan menghadapi pekan perdana Liga Inggris musim 2022/2023 pada Minggu (07/08/22) nanti disebut-sebut masih akan mendatangkan pemain baru.
Seperti diketahui, The Red Devils sudah mendatangkan tiga wajah baru di bursa transfer kali ini, yaitu Tyrell Malacia dari Feyenoord, Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam, dan gelandang serang, Christian Eriksen.
Tiga pemain ini setidaknya menambah kekuatan Manchester United yang di musim panas kali ini banyak ditinggal personelnya, karena berstatus bebas transfer.
Namun demikian, pemain yang datang tak sebanding dengan pemain yang hengkang, sehingga Erik ten Hag selaku pelatih harus mencari tambahan pemain lagi.
Manchester United, seperti yang diketahui belakangan ini akan memperkuat sektor gelandang tengahnya dengan mendatangkan bintang Barcelona, Frenkie de Jong.
Namun demikian, Manchester United kesulitan untuk berkomunikasi dengan Blaugrana, meskipun hubungan antara keduanya sudah terjalin sejak Mei lalu.
Tak hanya di sektor gelandang, mereka juga perlu menambal posisi penyerangan, selepas ditinggal Edinson Cavani dengan status bebas transfer.
Hanya dua penyerang Manchester United, yaitu Anthony Martial yang kemungkinan akan jadi opsi utama dan Cristiano Ronaldo yang mulai ingin hengkang.
Dilaporkan oleh Manchester Evening News, Manchester United kabarnya akan mencoba memperkuat lini serangnya sebelum bursa transfer musim panas 2022 usai.