INDOSPORT.COM - Berikut sejumlah kejutan yang terjadi di Piala AFF U-16 2022 sejauh ini, termasuk kiprah menjanjikan Timnas Indonesia U-16.
Turnamen sepak bola kelompok umur antar negara di Asia Tenggara, Piala AFF U-16 2022 telah melangsungkan dua pertandingan babak penyisihan grup sejak digelar pada Minggu (31/07/22) hingga Jumat (05/08/22) hari ini.
Salah satunya adalah Timnas Indonesia U-16 di Grup A, yang sudah dilakoni dua pertandingan dengan kemenangan.
Pertandingan perdana Timnas Indonesia U-16 berhadapan dengan Filipina di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Minggu (31/07/22).
Merah Putih menang dengan skor meyakinkan 2-0. Laga baru berjalan tiga menit, Timnas Indonesia U-16 sudah unggul melalui gol bunuh diri Jared Pena.
Kemudian digandakan oleh Arkhan Kaka pada menit ke-37. Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan selesai.
Di pertandingan kedua, Timnas Indonesia U-16 menghadapi tim lemah kedua di grup A ini, Singapura.
The Young Lions dibantai dengan skor 0-9. Nabil Asyura jadi bintang lapangan dengan mencetak tiga gol, dan mencatatkan namanya dalam daftar top skor sementara Piala AFF U-16 2022.
Kemenangan dari dua pertandingan di atas membuat Timnas Indonesia U-16 saat ini berada di peringkat pertama pada tabel klasemen Grup A Piala AFF U-16 2022 saat ini, dengan koleksi 6 poin.
Mereka unggul produktivitas gol dari Vietnam yang berada di urutan ke-2 dengan koleksi 6 poin juga.
Kiprah Timnas Indonesia U-16 yang sangat perkasa dalam dua pertandingan awal turnamen kelompok umur ini, cukup mengejutkan banyak pihak.
Sebab persiapan Timnas Indonesia U-16 terbilang cukup minim dengan beberpaa pemain juga baru bergabung. Akan tetapi pelatih Bima Sakti mampu meramunya dengan ciamik.
Berikut beberapa kejutan lain yang terjadi di Piala AFF U-16 2022 sejauh ini.