3.3K
Bola Internasional
Kepada Iwan Bule, Egy Maulana Vikri Pastikan Masih Akan Bermain di Eropa
© Muhammad Irvan/PSSI
Tetap di Eropa?
Iriawan pun tak sekedar menanyakan kabar cedera Egy Maulana Vikri. Ia juga menanyakan kabar kelanjutan karier Egy Maulana Vikri usai tak bersama FK Senica.
“Jadi di mana klub yang kamu nanti main?,” tanya Iwan Bule.
Baca Juga
“Masih di Eropa pak,” ujar Egy Maulana.
Mendengar jawaban Egy Maulana Vikri, Iriawan pun cukup senang karena pemilik nomer punggung 10 di Timnas ini tetap akan bermain di Eropa.
Namun dia menegaskan, agar Egy Maulana Vikri bisa pulih 100 persen terhadap cedera kakinya yang ia dapatkan saat SEA Games lalu.
“Tapi Eropa kan ya, okelah. Ya yang penting kakinya sudah bagus begitu saja,” tuturnya.