Liga Indonesia

Perihal Ganti Eduardo Almeida, Begini Komentar Manajer Arema FC

Sabtu, 6 Agustus 2022 19:25 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
© Ian Setiawan/Indosport.com
Manajer Arema FC, M. Ali Rifki. Foto: Ian Setiawan/Indosport.com Copyright: © Ian Setiawan/Indosport.com
Manajer Arema FC, M. Ali Rifki. Foto: Ian Setiawan/Indosport.com
Berkaca Tim Lain

"Kalau mengganti pelatih, tentu banyak pertimbangan. Apalagi (Liga 1) ini sudah berjalan. Banyak pemain yang dipilih sendiri (oleh Eduardo Almeida)," beber Manajer Arema FC, Muchammad Ali Rifki.

Bahkan, bisa jadi akan seperti gambling alias perjudian jika manajemen menempuh opsi pergantian pelatih ketika kompetisi sudah berjalan.

"Apakah dengan pelatih baru bisa langsung beradaptasi dengan tim yang sudah dibentuk," beber Ali Rifki.

Ali Rifki lantas menggambarkan betapa sulitnya membuat kebijakan secara mendadak. Dia menggambarkan bagaimana salah satu tim sampai merombak banyak komposisi pemainnya.

"Kita lihat salah satu tim di ibukota. Ketika pelatih diganti, maka banyak pemainnya yang dibuang," beber kolega presiden klub, Gilang Widya Pramana tersebut.