Liga Inggris

Liga Inggris: Update Sidang Kasus Pemerkosaan Benjamin Mendy, Tidak Bersalah?

Kamis, 11 Agustus 2022 20:00 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
© PA/sportbible
Bintang klub Liga Inggris (Premier League), Manchseter City, Benjamin Mendy, mengaku tidak bersalah atas dakwaan yang diberikan kepadanya. Copyright: © PA/sportbible
Bintang klub Liga Inggris (Premier League), Manchseter City, Benjamin Mendy, mengaku tidak bersalah atas dakwaan yang diberikan kepadanya.

INDOSPORT.COM – Bintang klub Liga Inggris (Premier League), Manchseter City, Benjamin Mendy, mengaku tidak bersalah atas dakwaan yang diberikan kepadanya.

Meski bek sayap Manchester City itu menghadiri persidangan atas dakwaan kasus pelecehan seksual yang diarahkan kepada wanita.

Namun, pada Rabu (10/08/22), Benjamin Mendy mengaku tidak bersalah atas tuduhan kesepuluh yang dikenakan kepada dirinya.

Melansir dari RMC Sports, Bejamin Mendy dituduh telah melakukan 8 pemerkosaan, satu percobaan pemerkosaan, dan penyerangan seksual oleh tujuh wanita berbeda.

Pada sidang yang digelar sebelumnya, dia sudah mengaku tidak bersalah untuk sembilan tuduhan lainnya lainnya dari hakim.

Mantan pemain internasional Prancis itu menjawab "tidak bersalah" ketika dakwaan dibacakan di awal persidangannya.

Sejak awal sidang, pemain kelahiran Longjumeau, Prancis pada 17 Juli 1994 itu sudah didampingi oleh seorang juru bahasa.

Bahkan, ketika sudah didakwa oleh Pengadilan Chester Crown, pemain asal Prancis situ terlihat berfoto dengan dua temannya di dekat kedai kopi Costa, di Kawasan Cheshire.

Pemain berusia 28 tahun itu tampil dengan setelan kasual, memakai topi baseball dan hoodie putih Supreme.

Kejadian tersebut terjadi setelah bek tengah Manchester City itu ditebus pada Januari usai menghabiskan 134 hari dalam tahanan usai penangkapannya pada tahun lalu.