5.7K
Liga Indonesia
Liga 1: Tensi Panas Usai Dipermalukan Borneo, Suporter Persik Suarakan Arthur Irawan Out
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Arthur Out
Tensi panas di dalam lapangan lantas menjalar keluar lapangan. Tepatnya dari sisi tribun yang dihadiri kurang lebih 5 ribu suporter Persik Kediri.
Mereka lantas melontarkan kritik terhadap performa Rohit Chand dkk selama 90 menit laga Liga 1 menghadapi Borneo FC.
"Piye piye piye main e (bagaimana mainnya). Piye main e kok koyo ngene (bagaimana mainnya kok seperti ini)," teriak Persik Mania.
Kegundahan suporter berwarna kebesaran ungu itu lantas menjalar kepada sosok individu. Kapten tim, Arthur Irawan mendapat kritikan pedas dari suporter.
"Arthur out, Arthur out," bunyi teriakan suporter nyaris di seluruh penjuru tribun Stadion Brawijaya Kediri.