INDOSPORT.COM - Berikut rekap hasil pertandingan Liga Spanyol (LaLiga) 2022-2023 yang berlangsung pada Minggu (14/08/22) hingga Senin (15/08/22) dini hari WIB. Di mana Real Madrid menang dengan cara dramatis dan Valencia di bawah asuhan Gennaro Gattuso mencatatkan debut manis.
Kompetisi tertinggi di Negeri Matador mulai memainkan pekan pembuka. Sebanyak 3 laga tersaji pada Minggu (14/08/22) hingga Senin (15/08/22) dini hari WIB.
Ketiga laga tersebut adalah Cadiz vs Real Sociedad, Valencia vs Girona serta Almeria vs Real Madrid.
Dari ketiganya, barangkali partai Almeria vs Real Madrid yang menarik ditunggu. Selain ujian pertama sang juara bertahan, bentrokan keduanya bisa menjadi motivasi Los Blancos untuk mengawali kompetisi pada musim anyar.
Dalam laga ini, Carlo Ancelotti sedikit membuat perubahan dengan mengistirahatkan trio maut di lini tengah. Hanya Toni Kroos yang dipasang starter.
Sebagai gantinya, Don Carlo memainkan dua pewaris Luka Modric dan Casemiro yakni Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga.
Sementara untuk sektor lain tak ada perubahan. Termasuk Karim Benzema yang memaku posisinya di lini depan Los Blancos.
Peluit kick off berbunyi Real Madrid langsung mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Namun tuan rumah memberi perlawanan sengit dengan memainkan high press dan bermain terbuka. Alhasil, Los Blancos pun tampak kesulitan untuk langsung mengurung pertahanan Almeria.
Malahan, Real Madrid harus kecolongan lewat gol cepat Largie Ramazani di menit ke-6. Dari skema serangan cepat, Ramazani sukses lepas dari jebakan off-side dan menusuk pertahanan Los Blancos. Ia kemudian melepaskan sepakan mendatar yang tak mampu diselamatkan Courtois. Gol 1-0 Almeria memimpin.
Kecolongan satu gol, Los Blancos tersengat. Berbagai upaya dilakukan Real Madrid namun hingga turun minum skor 1-0 untuk tuan rumah tak berubah.