Fakta Menarik Cesare Casadei, The Next Pirlo Milik Inter Milan yang Selangkah Lagi Gabung Chelsea
1. Seorang Mezalla
Meski dijuluki The Next Pirlo, Cesare Casadei sendiri merupakan seorang Mezalla atau Half-winger yang beroperasi di area antara bek tengah dan bek sayap lawan.
Ia dikenal sebagai pemain dari lini kedua yang punya naluri mencetak gol tinggi, di mana ia telah mencetak 24 gol dari 65 penampilan di Inter Primavera.
Meski punya tipikal permainan khas Mezalla, Casadei bisa beroperasi di seluruh sektor di lini tengah, baik itu sebagai Box to Box maupun menjadi pemain nomor 6.
Julukan The Next Pirlo sendiri hadir karena kemampuannya menempati posisi nomor 6. Selain itu, dirinya juga disebut-sebut sebagai penerus Nicolo Barella yang juga merupakan seorang Mezalla.
2. Diboyong dari Cesena yang Hampir Bangkrut
Cesare Casadei bukanlah produk akademi Inter Milan seutuhnya. Ia sendiri diboyong oleh Nerazzurri pada 2018 silam dari Cesena.
Saat itu, Inter memboyongnya kala usianya 15 tahun. Cesena pun rela melepasnya karena saat itu kondisi klub nyaris bangkrut.
Bergabung Inter di usia 15 tahun tak membuat Casadei ketar-ketir. Dirinya justru mampu menembus tim kelompok umur Nerazzurri dalam waktu cepat.
Bahkan dirinya mampu menembus tim U-19 di usia yang baru 16 tahun saja, di mana torehan terbaiknya tercipta pada musim 2021/22 dengan mencetak 14 gol dari 30 pertandingan di Primavera.