In-depth

Gabung AC Milan, 3 Pengagum Cristiano Ronaldo Ini Bakal Jadi Rekan Setim di Liga Italia

Jumat, 19 Agustus 2022 17:35 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© David Ramos/Getty Images
Tiga pemain AC Milan yang merupakan pengagum Cristiano Ronaldo dan berpotensi jadi rekan setim CR7 andai gabung Rossoneri di Liga Italia (Serie A). Copyright: © David Ramos/Getty Images
Tiga pemain AC Milan yang merupakan pengagum Cristiano Ronaldo dan berpotensi jadi rekan setim CR7 andai gabung Rossoneri di Liga Italia (Serie A).

INDOSPORT.COM – Melihat tiga pemain AC Milan yang merupakan pengagum Cristiano Ronaldo dan berpotensi jadi rekan setim CR7 andai sang pemain resmi gabung Rossoneri di Liga Italia (Serie A) musim ini.

Jelang penutupan bursa transfer musim 22/23, kejutan datang saat mega bintang Cristiano Ronaldo dirumorkan akan kembali ke Liga Italia dan nama AC Milan muncul sebagai salah satu pelabuhannya.

Bersama dengan Inter Milan, klub AC Milan disebut-sebut mendapat tawaran untuk merekrut pemain berusia 37 tahun tersebut dari Man United.

Tawaran ini diberikan mengingat Cristiano Ronaldo sudah enggan bermain untuk Man United yang tengan dalam posisi jeblok.

Selain itu, eks Real Madrid tersebut berencana hengkang karena Man United tak akan tampil di kompetisi Liga Champions musim ini.

Sehingga, agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes, menjajakannya ke berbagai klub papan atas yang tampil di ajang terpopuler itu.

Usai mendapat penolakan dari klub-klub Inggris, Jorge Mendes kemudian menawarkan Cristiano Ronaldo ke Italia, di mana AC Milan dan Inter Milan menjadi dua klub yang mendapat tawaran itu.

Namun belakangan beredar kabar bahwa dua klub kota Milano itu menolak tawaran ini karena gaji masif yang diterima Cristiano Ronaldo.

Meski sulit untuk gabung, namun jika Cristiano Ronaldo secara ajaib sukses digaet klub Rossoneri maka akan jadi kabar bahagia untuk sejumlah bintang AC Milan.

Pasalnya, beberapa pemain inti AC Milan saat ini sempat mengakui bahwa mereka merupakan penggemar atau pengagum Cristiano Ronaldo.

Sehingga kedatangan sang mega bintang bisa membuat mimpi para pemain AC Milan untuk berduet dengan Ronaldo bakal jadi kenyataan.

Lantas siapa sajakah bintang yang kagum dengan Cristiano Ronaldo tersebut? Berikut INDOSPORT merangkum: