4 Pemain yang Jadi Pesaing Bagus Kahfi di Asteras Tripolis: Ada Eks Striker JDT dan Jebolan La Liga
Asier Benito menjadi salah satu pemain yang akan menghalangi langah Bagus Kahfi mendapatkan menit bermain di Asteras Tripolis.
Striker 27 tahun itu bukan pemain sembarangan. Ia pernah memperkuat klub Liga Spanyol, Athletic Bilbao selama periode 2017 hingga 2019 lalu, kemudian hengkang ke Eibar pada 2019 hingga 2021.
Asier Benito kemudian bergabung dengan Asteras Tripolis pada 2021 lalu. Akan tetapi, Bagus Kahfi bisa saja mengalahkannya dalam persaingan mendapatkan tempat utama.
Pasalnya, pada musim 2021-2022 lalu, Asier Benito dimainkan 22 kali di semua ajang tapi hanya mampu menciptakan satu assist tanpa mencetak gol.
Ia baru menciptakan gol perdananya di musim ini, saat Asteras Tripolis bermain imbang 3-3 dengan Volos di pekan perdana Liga Yunani 2022-2023 pada Jumat (19/08/22) lalu.
Jeronimo Barrales
Jeronimo Barrales menjadi salah satu ancaman Bagus Kahfi. Sejak diboyong pada musim panas 2019 lalu dari tim asal Yunani, PAS Lamia, ia telah mencetak 58 gol dan delapan assist dari 167 laga.
Setelah ditelusuri, ternyata Jeronimo Barrales memiliki pengalaman bermain di ASEAN. Pemain 35 tahun ini pernah berseragam klub Liga Super Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT) pada 2017 lalu.