Usai Tampil Gemilang di Laga Exelsior vs PSV, Cody Gakpo Kirim Sinyal ke Manchester United
Pemain sayap PSV Eindhoven, Cody Gakpo, telah membahas masa depannya dan kemungkinan angkat koper ke Manchester United.
Setelah membantu timnya membantai Exelsior yang mana ia menyumbang satu gol dan dua assist, ia disodori pertanyaan mengenai masa depannya mengingat jendela transfer bakal segera ditutup.
Gakpo sendiri memperkirakan bahwa periode itu menjadi sibuk untuk dirinya sendiri saat dia memutuskan apakah akan tinggal di Belanda atau mencari tantangan baru di tempat lain.
Yang terpenting, dia ingin menilai situasi terlebih dahulu dan menentukan langkah mana yang terbaik untuk karirnya ke depan.
“Saya rasa ini akan menjadi pekan yang sibuk,” kata pemain berusia 23 tahun itu kepada ESPN, "ada minat, tetapi saya selalu mengatakan bahwa keseluruhan gambar harus jelas dahulu.”
"Ini teka-teki. Aku harus melihat teka-teki mana yang paling benar."
Pria asal Belanda itu mengakui bahwa Old Trafford adalah tujuan yang bisa dia tuju, tetapi juga menekankan bahwa ada kemungkinan klub lain.
"Tapi ada juga opsi lain. United adalah opsi yang serius. Saya bisa mendengar semuanya."
Dengan Antony yang sudah dipastikan bakal segera bereuni dengan mantan rekannya Lisandro Martinez, ada laporan yang mengatakan bahwa peluang kepindahan Gakpo ke Man United kian menipis.
Namun, Gakpo berterus terang kala menjelaskan bahwa langkah prospektif pemain Brasil itu tidak memengaruhi apakah dia akan menjadi pemain Manchester United atau tidak pada 2 September mendatang.
"Tidak, itu tidak masalah bagiku. Pokoknya bagus untuknya," katanya.