Gabung Manchester United, Antony Banding-bandingkan Dirinya dengan Lisandro Martinez
Antony sudah berkawan dengan Martinez sejak mereka sama-sama memperkuat Ajax dulu. Tak heran jika dirinya tahu betul tentang gaya bermain bek asal Argentina itu.
"Dia (Martinez) punya gaya main khas sepak bola Argentina. Saya sangat suka melihatnya bermain," kata Antony, melansir Metro.
Lebih lanjut, Antony menjelaskan perihal kesamaan yang dimiliki antara dirinya dan Martinez. Ia merasa kalau dirinya punya kepribadian yang sama seperti Martinez, selalu bekerja keras dan berdeterminasi tinggi.
“Saya memiliki kepribadian yang sama. Dia mengenal saya dengan baik dan tahu seperti apa saya. Saya mempertaruhkan tubuh saya – darah, keringat, dan air mata. Jika saya harus meninggalkan lapangan dengan sangat menyakitkan, tidak masalah, ini hidup saya, itu pekerjaan saya,” kata Antony.
Antony menyebut masa kecilnya tinggal di Brazil, menjadi faktor yang membuatnya bisa bermental baja. Sepanjang momen itu berlangsung, ia sering menemukan ujian hidup yang begitu sulit.
"Saya tinggal di sana sampai saya memulai karier sepak bola saya bersama Sao Paulo," ujarnya.