Deretan Fakta Jelang Derby AC Milan vs Inter Milan: Rossoneri Dihantui Rekor Buruk
1. Rekor Buruk AC Milan
AC Milan memiliki rekor buruk atas Inter Milan jelang duel ini. Diketahui, Rossoneri tak pernah menang atas Nerazzurri saat bermain di kandang sejak 2016 silam.
Terakhir kali AC Milan menang atas Inter dengan status tuan rumah terjadi pada Liga Italia 2015/16 dengan skor 3-0, yakni kala Rossoneri masih ditukangi Sinisa Mihajlovic.
Catatan buruk ini diperparah dengan fakta bahwa AC Milan gagal mencetak gol di dua pertemuan terakhir dengan Inter Milan, yakni di semifinal Coppa Italia 2021/22.
Andai di laga nanti AC Milan gagal mencetak gol lagi, maka hal ini jadi rekor buruk pertama sejak 1980, di mana Rossoneri gagal mencetak gol di tiga laga Derby della Madonnina.
2. Misi AC Milan Cetak Rekor
Usai meraih kemenangan atas Bologna dengan skor 2-0 di pekan ke-3 Liga Italia 2022/23, AC Milan berhasrat meneruskan rekor kemenangan di San Siro.
Andai menang atas Inter Milan di laga nanti, maka AC Milan akan meraih kemenangan beruntun kelima di San Siro, dan akan menjadi catatan pertama Rossoneri sejak melakukannya pada 2014 silam.
Dan misalkan AC Milan berhasil mencetak Clean Sheet di laga kontra Inter Milan nanti, maka Rossoneri juga akan mencetak rekor.
Rekor yang dimaksud adalah Clean Sheet di tiga laga beruntun dalam tiga musim seperti halnya yang dilakukan AC Milan apda musim 1953-1955 dan 1979-1982.
Di sisi lain, AC Milan juga mencari dua kemenangan beruntun atas Inter Milan di kancah Serie A, yang terakhir kali diraihnya pada 2011 saat masih dibesut Massimiliano Allegri.