INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan Liga 2 2022-2023 yang mempertemukan Sriwijaya FC vs Semen Padang pada Senin (05/09/22).
Kabau Sirah harus menelan pil pahit berupa bermain imbang 2-2 atas Laskar Wong Kito. Gol penalti di menit injury time membuyarkan kemenangan di depan mata kubu tamu.
Jalannya Pertandingan
Bertindak sebagai tuan rumah, Laskar Wong Kito langsung tancap gas dan menekan pertahananan Semen Padang.
Akan tetapi, justru Kabau Sirah yang pertama kali memberi ancaman bagi Sriwijaya FC. Beruntung bola hasil tendangan bebas Kabau Sirah jatuh di pelukan Yoewanto Stya Beni.
Laga memasuki 10 menit awal babak pertama, Sriwijaya FC terus melancarkan tekanan pada tim tamu. Sayangnya, gawang Laskar Wong Kito malah harus memungut bola lebih dulu.
Adalah Silvio Escobar Benitez yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-11. Gol tersebut diawali dari situasi sepak pojok.
Silvio Escobar yang menerima bola muntah hasil sapuan pemain belakang Sriwijaya FC kemudian melepaskan sepakan keras yang tak mampu diselamatkan Yoewanto Stya Beni. Gol 1-0 Laskar Wong Kito memimpin.
Kecolongan satu gol, Sriwijaya FC terpatik dan kian agresif menekan pertahanan Semen Padang. Namun rapatnya pertahanan tim tamu membuat usaha Laskar Wong Kito urung membuahkan hasil.
Sriwijaya FC baru bisa mendapat peluang berbahaya melalui tendangan bebas Guy Junior di menit ke-19. Sayangnya, sepakan Guy masih bisa dinetralisir oleh Samuel Reimas.
Tak berselang lama, Sriwijaya FC kembali mengancam lewat situasi bola mati. Namun umpan hasil tendangan bebas tuan rumah gagal disambar oleh Tomi Darmawan.