Liga Inggris: Thomas Tuchel Dipecat, Chelsea Mau Rekrut Mantan Pelatih PSG Lagi?
Dilansir dari Football London, Chelsea termasuk sebagai klub Liga Inggris yang paling boros dalam pembelian pemain di bursa transfer musim panas ini.
Kalidou Koulibaly, Raheem Sterling, Marc Cucurella, Carney Chukwuemeka, Wesley Fofana, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Denis Zakaria adalah wajah baru di Stamford Bridge musim ini.
Namun, kendati sudah mendapatkan pemain yang diinginkannya, Chelsea tetap saja memetik hasil yang tidak konsisten.
Kekalahan kontra Dinamo Zagreb sekaligus mengakhiri kisah romantis Chelsea dan Thomas Tuchel yang pernah menjuarai Liga Champions bersama di musim 2020/2021.
Sebagai informasi, Thomas Tuchel dahulu ditampung Chelsea, yang baru saja memecat Frank Lampard saat itu, seusai ia dipecat oleh Paris Saint-Germain (PSG).
Pochettino sudah jelas rekor jejaknya dan ia mempunyai pengalaman melatih di Liga Inggris kala masih menukangi Tottenham Hotspur.
Prestasi terbaik Pochettino saat itu adalah mengantarkan Tottenham ke final Liga Champions 2018/2019 walau akhirnya dibabat 2-0 oleh Liverpool saat itu.
Terlebih lagi, pria asal Argentina itu masih menganggur sampai sekarang sejak ia dilengserkan oleh petinggi Paris Saint-Germain.
Jika meminati Pochettino, Chelsea bakal dua kali berturut-turut menjadi menampung manajer yang dibuang PSG tersebut.
Namun, jika Chelsea tidak meminatinya, raksasa Liga Inggris itu mungkin bisa mencoba menggaet pelatih Brighton & Hove Albion, Graham Potter.