Bola Internasional

5 Fakta Steven Bergwijn, Winger Baru Ajax yang Lebih Jago Bikin Gol Ketimbang Antony

Kamis, 8 September 2022 00:36 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Reuters
Antony penyerang Ajax Copyright: © Reuters
Antony penyerang Ajax
5. Lebih Jago Bikin Gol Ketimbang Antony Dulu

Kedatangan Steven Bergwijn ke Ajax Amsterdam ternyata mampu memberikan warna baru bagi lini serang tim. Setidaknya hal itu jelas terlihat dari kontribusinya pada awal musim 2022/23.

Ia sejauh ini sudah lima kali tampil bersama Ajax dalam lima pekan awal bergulirnya Liga Belanda 2022/23. Hasilnya, Bergwijn mampu menyumbangkan total 6 gol.

Catatan tersebut membuatnya terlihat lebih jago perihal urusan menjebol gawang lawan ketimbang eks bintang Ajax, Antony. Musim lalu yang mana merupakan musim terakhir Antony membela Ajax, ia cuma bisa mengoleksi delapan gol dari total 23 laga Liga Belanda.