INDOSPORT.COM - Berikut adalah empat pemain kesayangan Shin Tae-yong yang terancam tak dipanggil ke skuat Timnas Indonesia, jelang laga kontra Curacao.
Timnas Indonesia akan menghadapi Curacao, negara yang berada di peringkat top 100, dalam FIFA Match Day yang akan digelar tanggal 24 dan 27 September 2022.
Dua pemain yang sudah mendapat tempat di skuat Timnas Indonesia adalah pemain yang berkarir di benua Eropa, yakni Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.
Sementara dari dalam negeri, Shin Tae-yong masih memantau jalannya Liga 1 2022 pekan kesembilan, untuk menentukan siapa saja yang akan dipanggil ke Timnas.
Namun, setidaknya ada empat pemain 'kesayangan' Shin Tae-yong yang mungkin tidak akan dipanggil ke Timnas Indonesia, saat Witan dkk menjamu Curacao nanti.
1. Ricky Kambuaya
Tak dapat disangkal lagi, Ricky Kambuaya adalah salah satu pemain 'kesayangan' Shin Tae-yong, yang juga berperan penting saat Timnas Indonesia berlaga di Piala AFF 2020.
Namun, memasuki kompetisi Liga 1 2022, performa Ricky Kambuaya bersama Persib Bandung jauh dari target yang diharapkan.
Dari enam pertandingan yang sudah dilakoni, gelandang berusia 26 tahun itu hanya mengemas satu assist dan nihil gol.
Terlebih, Ricky sempat membuat ulah baru-baru ini. Dia terlibat keributan dengan rekannya di Timnas, Nadeo Argawinata, saat pertemuan Persib Bandung vs Bali United.
Jika Ricky Kambuaya tak bisa berbenah saat Persib Bandung menjajal Arema FC, Minggu (11/9/22) nanti, besar kemungkinan ia akan absen membela Timnas Indonesia.