INDOSPORT.COM – Klub Liga Jerman (Bundesliga), Bayern Munchen dikabarkan siap menjegal AC Milan dan Inter Milan untuk mendapatkan Marco Asensio dari Real Madrid.
Nasib Marco Asensio kini memang tengah menjadi perbincangan. Semenjak bursa transfer musim panas lalu, sang pemain kerap santer diberitakan akan meninggalkan Real Madrid.
Namun, hingga bursa transfer kemarin ditutup, Asensio tetap belum meninggalkan Santiago Bernabeu.
Beberapa klub raksasa Eropa, seperti AC Milan dan Inter Milan dikabarkan tertarik untuk mencoba dan membujuk kembali Asensio di bursa transfer musim dingin Januari mendatang.
Kendati begitu, langkah kedua raksasa Liga Italia tersebut tampaknya tidak akan mudah, mengingat Bayern Munchen dikabarkan siap untuk menjegal langkah kedua klub tersebut.
Dilansir dari Todofichajes, Marco Asensio dikabarkan tidak akan memperpanjang masa abdinya di Real Madrid pada penghujung musim.
“Bayern Munich telah memulai kontak dengan agen pemain internasional Spanyol itu,” tulis Todofichajes dalam laporannya.
Masih melansir dari sumber yang sama, Bayern Munchen sendiri telah mengincar gelandagn Real Madrid tersebut sejak 2018 yang lalu.
“Asensio sudah menjadi target Bayern pada musim panas 2018 ketika dia menonjol di Real Madrid dan sekarang setelah kontraknya berakhir, mereka kembali mengincarnya,”
“Pada prinsipnya, baik Milan dan Arsenal tampaknya memulai dengan sedikit keuntungan, tetapi saat ini Bayern adalah tim yang paling dekat untuk memenuhi tuntutan Asensio,” tambah Todofichajes dalam laporannya