Liga Inggris

Arsenal Kokoh di Liga Inggris, 1 Pemain Malah Terlupakan

Rabu, 14 September 2022 17:16 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Reuters/Matthew Childs
Nuno Tavares (tengah) bersama Rob Holding dan Emile Smith Rowe di laga West Ham vs Arsenal (01/05/22). (Foto: Reuters/Matthew Childs) Copyright: © Reuters/Matthew Childs
Nuno Tavares (tengah) bersama Rob Holding dan Emile Smith Rowe di laga West Ham vs Arsenal (01/05/22). (Foto: Reuters/Matthew Childs)

INDOSPORT.COM - Emile Smith Rowe, gelandang Arsenal, jarang mendapat tempat di skuad utama, apakah dirinya mulai tersingkirkan?

Musim 2022-2023 ini mungkin jadi musim yang kurang menguntungkan bagi Smith Rowe. Pasalnya, ia jarang menjadi starter di Arsenal.

Dari enam penampilan Arsenal di Liga Inggris musim ini, Smith Rowe hanya tampil sebanyak empat kali, itu pun sebagai pemain pengganti.

Bahkan dari empat penampilan tersebut, gelandang 22 tahun ini hanya mencatatkan total 47 menit saja selama berada di dalam lapangan.

Jelas itu jadi sebuah kerugian besar di mana Smith Rowe sangat kurang mendapat menit bermain, padahal kemampuannya cukup menjanjikan.

Seperti saat dirinya mencetak total 10 gol di pentas Liga Inggris musim lalu. Tentu ini jadi sinyal baik untuk Arsenal.

Sayangnya, Mikel Arteta selaku pelatih Arsenal, lebih menyukai untuk memasang Gabriel Jesus, Bukayo Saka, Gabriel Martinelli, dan Martin Odegaard sebagai starter.

Kombinasi keempat pemain tersebut memang membuahkan hasil baik, yakni mampu mencatatkan 10 gol di Liga Inggris 2022-2023.

Hasil ini membuat The Gunners menempati puncak klasemen sementara Liga Inggris musim ini dengan total raihan 15 poin.