INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Spanyol (LaLiga), Barcelona, baru saja memperpanjang kontrak Gavi, dan membuatnya memiliki klausul rilis lebih besar dari Lionel Messi.
Seperti yang diketahui, kedatangan Gavi ke skuad utama Barcelona pada musim lalu tak lepas dari keputusan Ronald Koeman.
Setelah pemecatan Koeman, pemain berusia 18 tahun itu pun masih tetap bertahan dan bahkan menjadi salah satu gelandang andalan Xavi Hernandez.
Bertahannya Gavi di skuad utama Blaugrana, juga merupakan keputusan Xavi karena telah terkesima dengan setiap sentuhannya.
Bahkan, pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique juga turut memberikan pujian kepada Gavi, setelah permainan impresifnya dalam beberapa pertandingan terakhir.
“Dia seperti gunung api yang sedang meletus,” kata Luis Enrique dikutip dari Mirror.
“Sangat sulit untuk tidak jatuh cinta kepada Gavi. Setiap penggemar selalu ingin melihat permainannya,” sambungnya.
Sejalan dengan hal tersebut, Xavi Hernandez telah mendorong pemilik Barcelona, untuk segera mengingat Gavi dengan kontrak baru.
Pasalnya, ia tidak ingin jika ada klub seperti Liverpool atau Chelsea berhasil membuat Gavi terpengaruh dan pergi dari Camp Nou.
Benar saja, pasca kekalahan dari Bayern Munchen di Liga Champions, Barcelona langsung memperpanjang kontrak Gavi dan memberikannya klausul rilis fantastis.