Liga Indonesia

Liga 1: David da Silva Cetak Banyak Gol di Persib, Luis Milla Semringah

Rabu, 21 September 2022 19:45 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Luis Milla memberikan arahan kepada Beckham Putra Nugraha. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Luis Milla memberikan arahan kepada Beckham Putra Nugraha.
Ciro Alves

Luis Milla menuturkan, penampilan Ciro Alves sebelumnya tak terlalu bagus imbas dari cedera patah tulang bahu yang sempat dialaminya di Piala Presiden 2022. 

Meski mengalami patah tulang bahu, pemain yang baru bergabung di musim 2022-2023 ini tidak memerlukan operasi untuk memulihkan kondisinya.

Hanya saja, saat itu Ciro Alves membutuhkan waktu sekitar enam pekan untuk memulihkan kondisi agar bisa tampil kembali di lapangan membela panji Maung Bandung.

Saat kembali memperkuat Persib di Liga 1 2022-2023 penampilan belum maksimal. Lantaran, butuh waktu baginya mengembalikan performanya.

"Mengenai Ciro, dia sempat mengalami cedera selama dua bulan dan baru kembali. Saat memulai tampil bersama saya, penampilannya tidak terlalu bagus, tapi belakangan dia mulai berperan penting," tandas Luis Milla.