INDOSPORT.COM – Berikut 3 pemain Curacao yang dipanggil untuk hadapi Timnas Indonesia meski tengah menganggur. Tim-tim Liga 1 ada yang tertarik?
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan salah satu tim kuat asal Karibia, Curacao dalam laga FIFA Matchday di bulan September ini.
Pertandingan melawan Curacao ini akan dilakoni Timnas Indonesia sebanyak dua kali, yakni pada tanggal 24 dan 27 September 2022.
Duel ini menjadi kesempatan bagi Timnas Indonesia untuk membuktikan dirinya saat melawan tim kuat seperti Curacao.
Meski terdengar asing, Curacao merupakan salah satu negara kuat di dunia sepak bola. Saat ini, La Familia Azul berada di rangking ke-84, unggul 71 peringkat atas Timnas Indonesia.
Alhasil jelang duel ini, Timnas Indonesia telah memanggil 23 pemain terbaiknya agar bisa meraih hasil melawan Curacao nanti.
Sedangkan Curacao juga memanggil 23 pemainnya yang berisikan kombinasi pemain muda dan senior untuk meladeni tantangan dari tuan rumah Indonesia.
Dari 23 nama yang dipanggil Curacao, rata-rata pemainnya yang dipanggil tersebut merupakan pemain-pemain yang sedang atau tengah berkarier di Eropa.
Meski begitu, Curacao juga memanggil 3 pemain yang justru tak punya klub saat ini untuk menghadapi Timnas Indonesia. Siapa sangka, salah satunya ternyata pernah membela Everton.
Siapa saja pemain Curacao yang akan menghadapi Timnas Indonesia dan tengah berstatus tanpa klub? Akankah tim-tim Liga 1 ada yang tertarik untuk memboyongnya?