Bola Internasional

Susul Gelandang Buangan Barcelona, Eks Pahlawan AS Roma Resmi Gabung Klub Uni Emirat Arab

Sabtu, 24 September 2022 23:25 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Getty Images
Kostas Manolas, bek tengah AS Roma. Copyright: © Getty Images
Kostas Manolas, bek tengah AS Roma.

INDOSPORT. COM - Pesepak bola yang dulu pernah menjadi pahlawan buat AS Roma, Kostas Manolas, baru-baru ini diketahui resmi gabung ke klub Uni Emirat Arab (UEA).

Pemain berusia 31 tahun itu memutuskan hijrah menuju klub Liga UEA, Sharjah FC, per tanggal 23 September 2022 kemarin, dan diberi kontrak berdurasi dua tahun.

Kedatangannya ke Sharjah menyusul langkah dari gelandang buangan Barcelona, Miralem Pjanic, yang sudah lebih dulu bergabung pada 7 September 2022.

Sebelum merapat ke Sharjah, Manolas tercatat sempat beberapa bulan bermain untuk klub top negara asalnya di Liga Yunani, yakni Olympiakos.

Ia membela Olympiakos sejak 1 Januari 2022, mencatatkan 21 penampilan berbagai ajang, serta mempersembahkan gelar juara Liga Yunani 2022.

Berdasarkan data Transfermarkt, tak diketahui pasti apakah Manolas pindah ke Sharjah lewat pembayaran uang penebusan, atau justru secara free transfer.

Pemain yang biasa menempati posisi bek tengah tersebut, sebenarnya memiliki reputasi cukup terkenal di pentas sepak bola Eropa.

Rekam jejak karier sepak bolanya, dahulu pernah dilalui bersama dua klub raksasa Liga Italia, AS Roma dan Napoli.

Manolas merasakan puncak kejayaan karier saat dirinya lima tahun berseragam AS Roma, sedari musim panas 2014, sampai musim panas 2019. 

Sepanjang mengabdi kepada Serigala Ibu Kota, pemain berpostur 185 cm ini tampil sebanyak 206 kali, mencetak delapan gol, dan menyumbangkan tujuh assists.