INDOSPORT.COM – Jelang pertandingan Liga Inggris (Premier League) kontra Tottenham Hotspur, pelatih Arsenal Mikel Arteta justru dipusingkan dengan cedera yang dialami Thomas Partey.
Kurang dari satu minggu lagi, pertandingan Liga Inggris akan dilanjutkan kembali setelah jeda internasional usai.
Hanya saja, pada pelaksanaan jeda internasional ini, Arsenal justru mendapatkan kabar buruk karena pemain andalannya kembali mengalami cedera.
Melansir dari Mirror, menjelang pertandingan kontra Tottenham Hotspur, Arsenal justru harus kehilangan Thomas Partey.
Thomas Partey dikabarkan tidak cukup fit untuk melakoni pertandingan di jeda internasional bersama Ghana.
Cedera itu didapatkannya ketika melakukan pemanasan sebelum pertandingan persahabatan melawan Brasil, Sabtu (24/09/33) dimulai.
Sementara itu, Ghana juga belum memberikan konfirmasi atas cedera yang dialami oleh Partey, sehingga masih tidak diketahui berapa lama waktu baginya untuk pulih.
Pastinya, dengan kabar cedera yang dialami oleh pemain berusia 29 tahun itu membuat dirinya kembali memperpanjang masalah lama sejak ia datang dari Atletico Madrid.
Padahal ketidakhadiran Partey membuat Arsenal harus kehilangan tiga poin, setelah dikalahkan Manchester United dengan skor akhir 3-1.
Hanya saja Mikel Arteta kini telah mendapatkan secercah harapan, setelah Takehiro Tomiyasu dikabarkan kembali lebih awal ke Arsenal.