3 Pemain Timnas Curacao Tanpa Klub yang Berpotensi Merumput di Liga 1
Salah satu pemain Curacao yang tampil menonjol di laga melawan timnas Indonesia. Berposisi sebagai bek dan kapten tim, ia mampu menjaga pertahanan Curacao tampil solid di awal-awal pertandingan.
Meski masih memiliki kemampuan yang bagus, tapi saat ini tidak ada klub yang bersedia mengontraknya alias free transfer.
Padahal secara pengalaman ia sangat bagus, karena pernah membela beberapa klub ternama di Liga-liga Eropa.
Sepanjang karier sepakbolanya, Cuco Martina pernah membela RKC Waalkwijk, FC Twente, Southampton, Stoke City, Everton, Feyenoord Rotterdam hingga Go Ahead Eagles.
Melihat daftar tim di atas, Cuco Martina pernah merasakan atmosfer kasta tertinggi Liga Inggris, Liga Inggris.
Cuco Martina 24 kali turun di Premier League bersama Southampton. Sementara bareng Everton, Cuco Martina 21 kali turun di Premier League.
Tak hanya di liga lokal Eropa, ia juga pernah merasakan tampil di antar kompetisi Benua Biru, Liga Europa.
Sebut saja lima laga bersama Southampton, tiga pertandingan bareng Everton dan dua laga saat memperkuat FC Twente.
Saat melawan Timnas Indonesia lalu, ia tampil dalam 90 menit untuk Curacao. Usianya yang sudah menginjak 33 tahun, ia masih bisa bermain di Liga 1.