INDOSPORT.COM – Menendang bola ke arah penonton saat laga kedua melawan Timnas Indonesia, bintang Curacao, Juninho Bacuna bikin netizen geram.
Laga Timnas Indonesia melawan Curacao pada Selasa (27/09/22) di Stadion Pakansari malam diwarnani dengan insiden panas diantara para pemain.
Hal tersebut dikarenakan tindakan yang ditunjukkan oleh bintang Curacao, Juninho Bacuna setelah melakukan tekel ke Marselino Ferdinan pada menit ke-80.
Tindakan yang dilakukan oleh Juninho Bacuna tersebut membuat dirinya akhirnya harus diganjar kartu kuning kedua oleh wasit.
Sempat tak terima dengan melakukan protes kepada sang pengadil lapangan, Bacuna kemudian semakin panas dengan menendang bola ke arah penonton.
Tak ayal, para suporter Timnas Indonesia pun tersulut emosi mereka. Bahkan, para suporter langsung menghujani lapangan dengan botol.
Melihat hal tersebut, para pemain Indonesia yang sebelumnya turut panas pun langsung mengalihkan diri mereka dengan mencoba meredakan tindakan penonton.
Naiknya pitam para suporter Indonesia, ternyata tak hanya terjadi di dalam stadion saja. Di media sosial Twitter, netizen pendukung timnas pun masih meluapkan amarahnya terhadap Bacuna.
Bahkan, para pendukung Timnas Indonesia tersebut tak ragu menyebut para pemain Curacao seperti pemain tarkam.
“Itu rangking 80an berasa pemain tarkam, norak,” tulis @lutfialmsyahh dalam komentarnya.
“Tapi memang ngeselin pemain bgt ni satu pemain (Juninho Bacuna),” tulis akun @holycrabssss.
Juninho kartu merah (2nd yellow) pic.twitter.com/wdjSsF41mP
— Broadcast Bola (@BroadcastBola) September 27, 2022