Bursa Transfer

Sedang Menyusun Rencana Besar-besaran, Chelsea Segera Datangkan Penyerang Kelas Dunia

Selasa, 27 September 2022 21:52 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain RB Leipzig, Christopher Nkunku usai berhasil mencetak gol ke gawang Atalanta. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain RB Leipzig, Christopher Nkunku usai berhasil mencetak gol ke gawang Atalanta. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
Rencana Besar-besaran Chelsea untuk Mendatangkan Nkunku

Melansir dari Caught Offside, Chelsea dikabarkan terjun dalam ‘perlombaan’ untuk mendatangkan Christopher Nkunku.

Berdasarkan kabar tersebut, The Blues bukanlah satu-satunya klub yang bersaing untuk mendapatkan penyerang RB Leipzig itu.

Kabarnya, Chelsea baru akan melakukan negosiasi kepada RB Leipzig pada bursa musim panas mendatang.

Sayangnya, Christopher Nkunku justru memperpanjang kontrak baru dengan klubnya, sehingga membuat ia terikat dengan RB Leipzig hingga akhir Juni 2026.

Dengan begitu, Nkunku memiliki nilai klausul pelepasan sekitar Rp1,4 triliun. Nilai yang cukup fantastis untuk seorang penyerang berusia 26 tahun.

Hanya saja, nilai yang begitu besar itu tampaknya tak membuat Chelsea mundur dalam perburuan.

Pasalnya, melalui Caught Offside, Fabrizio Romano mengungkapkan jika Chelsea tertarik dan telah memperhatikan perkembangan Nkunku.

“Akan ada banyak klub yang bersaing untuk mendapatkan Nkunku di musim panas mendatang,” ucap Fabrizio Romano.

“Chelsea selalu tertarik dan terus memperhatikan pertumbuhan Nkunku,” sambung pria asal Italia itu.

Berdasarkan kabar tersebut, dipercaya bahwa Chelsea sedang mempersiapkan rencana besar. Meskipun belum ada keputusan lebih lanjut untuk mendatangkan Nkunku.