Jelang Piala Dunia 2022, Southgate Tetap Andalkan Maguire ketimbang Bek Tangguh AC Milan
Keputusan Gareth Southgate lebih memilih Harry Maguire ketimbang Fikayo Tomori jelas menimbulkan tanda tanya bagi pendukung Inggris.
Pasalnya hasil yang ditunjukkan oleh Maguire dan Tomori, ketika bermain bersama klubnya masing-masing sangat berbeda.
Melansir dari Transfermarkt, Harry Maguire baru dimainkan sebanyak 5 kali, dari seluruh pertandingan yang dilakoni Manchester United pada seluruh kompetisi.
Sementara Fikayo Tomori tampil kokoh dan tidak tergantikan dalam seluruh laga yang dimainkan oleh AC Milan pada semua ajang.
Bahan pemain kelahiran Calgary tersebut telah memainkan dua laga di kompetisi paling bergengsi antar kub di Eropa, Liga Champions.
Ditambah lagi, Tomori dilaporkan menjadi salah satu pemain yang paling berperan di kubu I Rossoneri kala meraih Scudetto pada musim lalu.
Kendati demikian, Southgate menganggap bahwa Harry Kane merupakan pemain yang penting, dan dinilai selalu memberi tim peluang untuk menang.
"Saya tahu semua orang mengatakan Harry penting bagi saya, tetapi dia penting bagi kami," kata Gareth Southgate dikutip dari Football Italia.
"Mengapa kita memilih dia? Karena dia salah satu pemain yang memberi kami peluang terbaik untuk menang," tambahnya.
Sehingga, ungkapan pelatih berusia 52 tahun tersebut diniai tidak berdasar jika melihat kembali catatan yang ditunjukkan oleh kedua pemain bertahannya.