INDOSPORT.COM – Penyerang asal Portugal, Goncalo Ramos, mulai memberikan kode keras untuk hengkang ke klub raksasa Liga Inggris, Manchester United, pada bursa transfer Januari 2023.
Penyerang asal Portugal, Goncalo Ramos, kini terus disebut-sebut akan hengkang ke Manchester United dalam beberapa pekan belakangan.
Penyerang yang satu ini merupakan target realistis bagi Manchester United yang tengah mengalami krisis penyerang karena cederanya Marcus Rashford dan Anthony Martial.
Kini, Goncalo Ramos menjadi salah satu target empuk untuk pelatih Manchester United, Erik ten Hag untuk mengisi lini depan pada bursa transfer Januari 2023.
Bersama Benfica, sang pemain muda mampu mencetak 8 gol dari 12 pertandingan sepanjang musim 2022/2023 berjalan dan mencetak 6 assist.
Hal ini tentu menarik Manchester United yang tengah mencari penyerang jangka panjang karena Cristiano Ronaldo sudah berada di usia 38 tahun yang sangat senior untuk pemain sepak bola.
Goncalo Ramos sendiri total bermain dalam 71 pertandingan untuk Benfica dengan mencetak 22 gol sepanjang kariernya.
Tentunya, Goncalo Ramos jadi tumpuan utama Benfica setelah Darwin Nunez hengkang ke Liverpool pada bursa transfer musim panas 2022 lalu.
Erik ten Hag sendiri tak pernah menyimpan rahasia dan mengungkap bahwa tim yang dilatihnya harus bertahan dan menyerang sebagai sebuah unit permainan.
“Ketika 11 pemain kami berada di lapangan, kami akan bertahan dan menyerang bersama,” ujar Erik ten Hag dilansir dari Manchester Evening News.