INDOSPORT.COM - Klub Liga 1, Borneo FC, belum lama ini membuat keputusan mendadak dengan memecat pelatih Milomir Seslija. Pesut Etam pun menggantinya dengan Andre Gaspar.
Keputusan Borneo FC tersebut sempat dikecam penggemar klub karena kinerja Milo tidak buruk. Pelatih asal Bosnia itu bawa Pesut Etam jadi runner-up Piala Presiden 2022 dan berada di papan atas klasemen sementara Liga 1.
Seperti diketahui, Borneo FC berada di posisi ke-5 klasemen sementara dengan 20 poin atau hanya beda tiga angka dari Madura United yang puncaki klasemen.
Akan tetapi, Presiden Borneo FC, Nabil Husein, menyatakan pihaknya punya alasan kuat depak Milomir Seslija. Ada pertimbangan matang karena manajemen inginkan hasil yang lebih baik.
"Pro-kontra tentu hal yang biasa. Saya sebagai pemilik klub tentu tidak asal-asalan mengambil keputusan. Semua sudah melalui berbagai pertimbangan, sehingga kami sepakat bahwa harus ada perubahan," ucap Nabil Husein.
Nabil menegaskan bahwa penunjukan Gaspar, bukan sebuah rencana instan. Ia memastikan Borneo FC mengikat Gaspar untuk jangka waktu dua tahun.
Andre Gaspar ditunjuk gantikan Milomir karena memiliki pengalaman bagus. Dia pernah juara Korean FA Cup 2018 bersama Daegu FC, melatih di Liga Champions Asia dan mengantongi lisensi Pro UEFA.
"Kami kontrak selama kurang lebih dua musim dengan opsi penambahan," kata Nabil.
"Tentu harapannya, dia mampu secepatnya beradaptasi di sepak bola Indonesia dan bisa mengangkat tim ini di tempat yang lebih baik," imbuhnya.