Kapolri Tegaskan Akan Usut Tuntas Tragedi Kanjuruhan Pasca Derby Jatim
Seturut kemudian, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo juga menyampaikan data terbaru setelah dilakukan identifikasi lanjutan atas jatuhnya korban jiwa.
Sebelumnya, Kapolda Jatim mengumumkan pada pukul 04:30 WIB bahwa korban yang dinyatakan meninggal dunia mencapai 127 orang, yang 2 diantaranya anggota kepolisian.
Selang beberapa jam, Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa mengumumkan ada penambahan lagi jumlah korban meninggal dunia sampai 129 orang.
Sementara dari data yang dihimpun sampai sore, Kapolri menyebut korban meninggal dunia atas kerusuhan selepas laga Arema FC versus Persebaya itu malah berkurang.
"Sekarang berjumlah 125 orang, setelah identifikasi oleh tim DVI Polri dan Dinkes (Dinas Kesehatan). Sebelumnya disebut sampai 129, karena ada data yang ganda," beber dia.