In-depth

4 Pemain Kawakan Aktif di Piala Dunia 2022 yang Punya Rekor Gol Terbanyak

Sabtu, 8 Oktober 2022 18:59 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Pedro Nunes
Aksi Cristiano Ronaldo (kanan) di laga UEFA Nations League Portugal vs Spanyol (28/09/22). (Foto: REUTERS/Pedro Nunes) Copyright: © REUTERS/Pedro Nunes
Aksi Cristiano Ronaldo (kanan) di laga UEFA Nations League Portugal vs Spanyol (28/09/22). (Foto: REUTERS/Pedro Nunes)
Cristiano Ronaldo (7 gol)

Cristiano Ronaldo juga sudah mengoleksi tujuh gol di Piala Dunia sejauh ini.

Namun, jumlah penampilannya lebih banyak dari Suarez, yaitu tujuh belas pertandingan. Ronaldo pun menjadi salah satu pemain aktif dengan penampilan terbanyak di Piala Dunia saat ini.

Ronaldo sejauh ini sudah tampil dalam empat edisi Piala Dunia sejak 2006. Sudah berusia 37 tahun, Piala Dunia 2022 kemungkinan besar akan jadi edisi terakhirnya.

Sebagai kapten sekaligus top skor timnas, Ronaldo pasti akan jadi penyerang andalan Portugal di Piala Dunia 2022.

Harry Kane (6 gol)

Berikutnya ada lima pemain aktif yang masing-masing mencetak enam gol di Piala Dunia.

Dari antara mereka, Harry Kane memiliki rasio gol yang terbaik. Striker Inggris tersebut mencetak 6 gol dalam 6 penampilan di Piala Dunia, semuanya di Piala Dunia 2018.

Jumlah tersebut membuat Kane merebut gelar top skor Piala Dunia 2018. Timnas Inggris sendiri tampil apik di turnamen tersebut hingga mencapai babak semifinal.

Di Piala Dunia 2022, Kane kemungkinan besar akan kembali jadi andalan Inggris untuk memburu trofi yang baru sekali mereka menangi pada 1966.