Siap Berkantor di Indonesia, Presiden FIFA Temui Jokowi 18 Oktober Mendatang
PSSI mengeluarkan pernyataan resmi setelah keluarnya pernyataan dari Presiden Joko Widodo perihal sanksi FIFA dan rencana masa depan sepak boal Indonesia.
PSSI mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Jokowi terkait dukungan atas tragedi Kanjuruhan. Presiden Joko Widodo memang baru saja mendapatkan surat dari FIFA terkait tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (01/10/22) lalu.
Surat yang ditandatangani oleh Presiden FIFA, Gianni Infantino tersebut menyatakan bahwa FIFA mendukung PSSI untuk mencegah terulangnya tragedi serupa.
Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyampaikan rasa syukurnya. Setidaknya Indonesia tidak terkena hukuman dari FIFA imbas kejadian yang terjadi di Stadion Kanjuruhan.
Baca selengkapnya: Ramai Diejek 'Tidak Diajak' oleh Pemerintah Indonesia dan FIFA, PSSI Bereaksi