Liga Inggris

FA Turun Tangan Investigasi Laga Arsenal vs Liverpool, Ada Apa Gerangan?

Senin, 10 Oktober 2022 18:26 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
© Reuters/Peter Cziborra
Eksekusi penalti Bukayo Saka di laga Arsenal vs Liverpool (09/10/22). (Foto: Reuters/Peter Cziborra) Copyright: © Reuters/Peter Cziborra
Eksekusi penalti Bukayo Saka di laga Arsenal vs Liverpool (09/10/22). (Foto: Reuters/Peter Cziborra)
Deretan Fakta Ambyar Kekalahan Liverpool

Berikut deretan fakta 'ambyar' kekalahan Liverpool atas Arsenal di pekan ke-10 Liga Inggris 2022-2023. Di antaranya The Reds lebih dekat ke zona merah ketimbang 4 besar.

The Reds harus menelan pil pahit berupa tumbang di markas Arsenal saat kedua raksasa bentrok pada Minggu (9/10/22). Pasukan Jurgen Klopp secara mengejutkan kalah dengan skor 3-2.

Laga belum genap 1 menit, Arsenal sudah unggul lebih dulu melalui gol Gabriel Martinelli. Beruntung Liverpool mampu membalas di menit ke-34 melalui Darwin Nunez.

Sayangnya, di injury time babak pertama Liverpool kembali kecolongan. Kali ini melalui gol yang dilesatkan oleh Bukayo Saka. Dari situasi serangan balik cepat, Martinelli sukses mengelabuhi pemain belakang Liverpool. Ia lantas mengirim umpan pada Saka.

Dengan mudahnya, Saka yang tak terkawal menceploskan bola ke jala The Reds dan membuat Arsenal unggul 2-1 hingga turun minum.

Baca selengkapnya: Lebih Dekat ke Zona Merah, Ini Deretan Fakta Ambyar Kekalahan Liverpool di Atas Arsenal