3 Calon Pengganti Steven Gerrard di Aston Villa, Ada Pelatih Top yang Terdepak dari Liga Inggris
Di tengah isu tentang pemecatan Steven Gerrard ini, tidak ayal kemudian muncul sejumlah nama yang dikaitkan sebagai calon penggantinya di Aston Villa.
Dari sekian kandidat, bahkan ada para pelatih yang pernah terdepak dari Liga Inggris beberapa waktu lalu.
Mauricio Pochettino
Angkat kaki dari Tottenham Hotspur kemudian merapat ke raksasa Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).
Namun baru sebentar menangani PSG, ia sudah didepak lagi karena dianggap tidak mampu membawa tim menuju kejayaan yang diidam-idamkan para bos.
Seperti diketahui, PSG selama ini dikenal sebagai klub yang berambisi besar meraih gelar juara di Liga Champions.
Sampai-sampai, hasil cemerlang di Liga Prancis nampak belum memuaskan di mata Nasser Al-Khelaifi dan kolega.
Alhasil, Mauricio Pochettino pun terpaksa angkat kaki meski berhasil mempersembahkan gelar Liga Prancis untuk klub raksasa Prancis tersebut.
Setelah meninggalkan PSG, ia kemudian dikaitkan dengan sejumlah klub termasuk Chelsea dan Nice. Namun sejumlah kabar menyebut, tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh yang bersangkutan.
Dengan sepak terjang dan track record Mauricio Pochettino yang cukup lumayan bersama Tottenham Hotspur, tidak mengherankan apabila ada klub Liga Inggris yang kemudian meminati jasanya.
Karena bagaimanapun juga, ia adalah juru taktik yang sudah cukup berpengalaman di kompetisi ini, dan tentunya familier dengan klub-klub peserta yang dulu menjadi kompetitor The Lilywhites.