Liga Indonesia

Transformasi Sepak Bola, Ini Dia 5 Poin Pembahasan Presiden FIFA dengan Jokowi

Selasa, 18 Oktober 2022 15:15 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Kerusuhan suporter usai laga Arema FC vs Persebaya pada Liga 1 pekan ke-11 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (01/10/22) malam. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Kerusuhan suporter usai laga Arema FC vs Persebaya pada Liga 1 pekan ke-11 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (01/10/22) malam.
Agenda Transformasi Sepak Bola Indonesia

Keempat, penjadwalan pertandingan yang harus ditinjau termasuk dengan tujuan khusus guna menghindari waktu pelaksanaan yang bisa meningkatkan risiko.

Dalam hal ini, jadwal pertandingan harus sesuai dengan kesepakatan berbagai pihak, termasuk izin, perubahan jadwal, kesiapan keamanan, atau dampak lalu lintas jika ada pertandingan sepak bola.

Kelima alias poin terakhir, pendampingan yang mengharuskan lembaga-lembaga dan pakar bidang keselamatan dan keamanan stadion perlu dijangkau untuk menetapkan perbandingan sistematis terhadap praktik-praktik terbaik secara global.

Tragedi Kanjuruhan merupakan duka sepak bola Indonesia yang terjadi karena menyebabkan ratusan suporter klub Liga 1, Arema FC, meninggal dunia.

Tragedi ini pecah selepas pertandingan Liga 1 Indonesia antara Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, pada 1 Oktober 2022.

Menurut laporan Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) yang diserahkan kepada Presiden Jokowi, Jumat (14/10/22), Tragedi Kanjuruhan menimbulkan sedikitnya 132 korban jiwa, 96 luka berat, dan 484 lain luka sedang serta ringan.

Selain itu, TGIPF juga merekomendasikan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dan pengurus PSSI lainnya untuk mundur, tapi secara normatif lantaran pemerintah dilarang melakukan intervensi terhadap federasi sepak bola.

Namun, dalam negara yang memiliki dasar moral dan etik serta budaya adiluhung, sudah sepatutnya Ketua Umum PSSI dan seluruh jajaran Komite Eksekutif mengundurkan diri sebagai bentuk pertanggung jawaban moral.