Liga Spanyol

Soroti Keputusan Kontroversial, Klub-klub Liga Spanyol akan Ancam Mogok Main

Jumat, 21 Oktober 2022 17:56 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© Don Balon
Florentino Perez Presiden Real Madrid Copyright: © Don Balon
Florentino Perez Presiden Real Madrid
Real Madrid dan Barcelona Masih Ngotot Ingin Liga Super Eropa

Liga Super Eropa tampaknya telah menjadi bahan obrolan yang cukup serius dalam beberapa waktu belakangan ini.

Tak hanya soal ancaman klub-klub Liga Spanyol yang mengancam mogok main, akan tetapi juga dari Real Madrid, Barcelona hingga Juventus yang dikabarkan masih ngotot menyelanggarakan kompetisi tersebut.

Sebelumnya, 12 klub dikabarkan turut ambil bagian dalam rencana kompetisi ini. Kedua belas tim tersebut diantaranya Manchester United, Manchester City, Liverpool, Chelsea, Arsenal, Tottenham Hotspur, Juventus, AC Milan, Inter Milan, Atletico Madrid, Barcelona, dan Real Madrid.

Namun, karena berbagai respon penolakan yang datang setelahnya, kini proyek kompetisi tersebut hanya menyisakan Real Madrid, Barcelona, dan Juventus yang mendukung.

Seperti tak ingin menyerah akan mega proyek ini, presiden Juventus, Andrea Agnelli bahkan sempat menegaskan kembali komitmennya terhadap gelaran bagi klub-klub raksasa Eropa ini.

Dirinya bahkan dengan berani menyurati kepada pemegang saham untuk segera membangun hubungan langsung dengan sponsor.

Agnelli berdalih tetap ingin mengadakan turnamen ini guna bisa mengendalikan sumber daya ekonomi klub.

Tak hanya Agnelli, presiden Barcelona Joan Laporta pada 6 Oktober yang dikabarkan juga telah mempresentasikan diri mereka lewat wakil presiden keuangan klub kepada pihak sponsor.

“Liga Super akan menjadi Liga Champions yang lebih baik, dengan format yang lebih baik, itu pasti akan menjadi kompetisi paling menarik di dunia,” kata presiden Barcelona, Joan Laporta.

(Sumber: Footbal Espana)