Laga Timnas Indonesia U-20 vs Turki Batal Disiarkan Televisi Nasional
Secara keseluruhan, pelatih 52 tahun itu melihat ada perkembangan signifikan yang ditunjukan para pemain Timnas Indonesia U-20
Fokus latihan Timnas U-20 selama satu pekan terakhir di Turki adalah meningkatkan kekuatan fisik dan skill dasar olah bola.
Uji coba lawan Turki U-20 merupakan bagian dari program pemusatan latihan (TC) Tim U-20 di Turki. Skuad Garuda Nusantara tengah bersiap untuk tampil di Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
Ada 34 pemain yang dibawa Shin Tae-yong selama TC di Turki dan nantinya lanjut di Spanyol. Tapi, ada satu nama tambahan yang akan menyusul yakni kiper Cahya Supriadi.
Selama di Turki, Tim U-20 dijadwalkan menjalani sejumlah laga uji coba. Lawan-lawan yang bakal dihadapi adalah Turki U-20, Moldova U-20, dan Cakallikli Spor serta satu klub lokal lainnya.
Nantnya, TC Eropa Timnas U-20 berlangsung hingga 5 Desember 2022. Diharapkan pemain bisa dapat pengalaman dan tingkatkan kualitas individu maupun kerja sama tim.