3 Nama Besar yang Dulu Bela Inter Milan tapi Sekarang Main di Asia
1. Yuto Nagatomo (FC Tokyo)
Inter Milan pernah mendaratkan seorang bek kiri asal Jepang pada tahun 2011 silam karena penampilan impresif bersama Cesena.
Yuto Nagatomo bisa dibilang menjadi salah satu bek Jepang yang konsisten jadi pilihan Inter Milan dengan total 210 penampilan selama tujuh tahun berseragam biru-hitam.
Pencapaian terbaik Nagatomo bersama Inter Milan hanyalah gelar juara Coppa Italia di musim 2010/2011 silam.
Kini, Nagatomo sudah pulang ke negaranya, yakni Jepang, ketika dipinang FC Tokyo pada musim panas 2021 lalu.
Meski usianya sudah 36 tahun, dia mampu jadi andalan FC Tokyo dengan catatan 28 penampilan di J-League musim 2022.
2. Ever Banega (Al-Shabab Club)
Selanjutnya ada gelandang tengah berbakat asal Argentina, Ever Banega yang pernah jadi andalan lini tengah Inter Milan, meski hanya satu musim.
Datang pada musim panas 2016 dan kembali dilepas ke Sevilla pada 2017, Banega lumayan jadi pilihan di lini tengah Nerazzurri.
Bermain selama satu musim saja, dia mencatat 33 penampilan, 6 gol dan 7 assist di semua kompetisi musim 2016/2017.
Sekembalinya ke Sevilla dan bermain tiga tahun di sana, dia menerima pinangan klub Arab Saudi, Al-Shabab pada 2020 lalu.
Bergabung sejak 2020, Banega yang sudah berusia 34 tahun, sudah mencatat 66 penampilan, 16 gol dan 17 asisst di semua kompetisi bersama Al-Shabab.