INDOSPORT.COM – Bakal gantikan Massimiliano Allegri, berikut tiga pemain yang jadi beban di tubuh Juventus dan layak ditendang Zinedine Zidane agar bisa membawa Bianconeri kembali raih scudetto Liga Italia (Serie A).
Dalam beberapa waktu terakhir, nama Zinedine Zidane memang tengah santer dikait-kaitkan dengan klub Liga Italia, Juventus.
Pasalnya, mantan pelatih Real Madrid tersebut dikabarkan bakal kembali melatih setelah sempat lama vakum, dan Juventus disebut jadi salah satu destinasinya.
Dalam salah satu wawancara dengan RMC Sport, Zinedine Zidane blak-blakan mengisyaratkan bahwa dirinya akan segera comeback setelah setahun menganggur.
"Apakah saya merindukan setelan pelatih? Segera, kita tunggu sebentar. Saya tidak jauh dari pelatihan lagi," ucap sosok yang akrab disapa Zizou tersebut.
Usai pernyataan tersebut, sejumlah klub pun disebut mulai melakukan pendekatan dan dikabarkan bakal jadi pelabuhan baru karier kepelatihan Zidane.
Dari banyaknya rumor, kubu Juventus berada di urutan teratas untuk mendapatkan tanda tangan Zidane.
Pasalnya, saat ini Juventus berniat memecat Massimiliano Allegri yang tampil buruk. Teranyar, Bianconeri harus gagal lolos ke babak gugur Liga Champions untuk pertama kalinya dalam 9 tahun.
Sementara di ajang Liga Italia, Dusan Vlahovic cs juga masih tertahan di peringkat delapan klasemen dengan hanya mengumpulkan 19 poin dari 11 pertandingan.
Andai resmi menukangi Juventus, maka Zidane harus bergerak agresif dalam membentuk kembali skuad juara dengan mendepak sejumlah pemain yang dianggap tak berkontribusi dan hanya jadi beban tim.
Berikut INDOSPORT merangkum tiga pemain Juventus yang wajib dilepas Zidane andai resmi gantikan Massimiliano Allegri: