In-depth

Pernah Cetak Gol Buat Inter Milan, 3 Bintang Ini Malah Terdampar di Klub Absurd hingga Amatir

Sabtu, 29 Oktober 2022 19:15 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Getty Images
Ever Banega saat masih berseragam Inter Milan Copyright: © Getty Images
Ever Banega saat masih berseragam Inter Milan
Jonathan Biabiany

Nama pertama adalah Jonathan Biabiany. Pemain asal Prancis ini pernah jadi salah tumpuan Inter Milan untuk mengisi pos lini sayap mereka pada musim 2010/11 dan 2015/16 silam.

Merupakan produk asli akademi Inter Milan, Jonathan Biabiany berhasil menembus skuad utama dan catatkan 21 pertandingan di semua kompetisi pada musim 2010/11.

Meski sempat dilepas ke sejumlah klub, namun Jonathan Biabiany kembali direkrut Inter Milan pada 2015/16 dengan mahar 4,2 juta euro dari Parma.

Total selama memperkuat Inter Milan, pemain yang kini berusia 34 tahun tersebut mampu mengoleksi dua gol serta memberikan 7 assists dari 50 pertandingan di semua ajang.

Selepas meninggalkan Inter Milan pada 2017/2018 lalu, Jonathan Biabiany sempat memperkuat sejumlah tim semenjana Eropa seperti Sparta Prague, Parma hingga akhirnya bergabung dengan tim kasta ketiga Liga Spanyol, San Fernando sejak tahun 2020.

Ever Banega
Berikutnya adalah Ever Banega. Gelandang asal Argentina ini pernah jadi bagian Inter Milan pada musim 2016/17 silam dan cukup berkontribusi meski hanya memiliki karier yang singkat di Italia.

Didatangkan secara bebas transfer dari Sevilla, pemain yang kini berusia 34 tahun tersebut langsung menjadi pilihan utama di lini tengah Inter Milan.

Total selama semusim di Giuseppe Meazza, mantan bintang Valencia itu mampu bermain sebanyak 33 pertandingan dengan torehan enam gol serta memberikan tujuh assists.

Salah satu penampilan terbaik Ever Banega bersama Inter Milan adalah saat menghadapi Atalanta di pekan ke-28 Serie A Liga Italia.

Di pertandingan tersebut, Ever Banega tampil menggila dengan mencetak hattrick plus dua assists dalam kemenangan telak 7-1 Inter Milan.

Meski sempat jadi tumpuan bersama Inter Milan, kini Ever Banega tengah terdampar di kompetisi Asia tepatnya bersama Al-Shabab yang merupakan peserta Saudi Pro League.