INDOSPORT.COM - Dalam beberapa musim terakhir, Liverpool adalah tim yang mengerikan. Tetapi kini, mereka tidak semenakutkan itu karena performanya sedang menurun.
Hal ini didasari oleh ketidakkonsistenan para pemain Liverpool dalam bermain, khususnya di lini tengah dan belakang.
Dengan buruknya penampilan di Liga Inggris 2022-2023 ini, anak asuh Jurgen Klopp ini harus rela menempati urutan sembilan di klasemen.
Jika hal ini tidak segera diperbaiki, The Reds harus ikhlas tidak lagi bermain di kancah Liga Champions pada musim depan.
Berikut empat pemain Liverpool yang performanya mengecewakan di musim ini.
Joe Gomez
Joe Gomez bisa masuk ke skuad inti dikarenakan Joel Matip dan Ibrahima Konate sedang dibekap cedera.
Tetapi, Gomez tidak bisa tampil maksimal sejak awal dan kerap melakukan kesalahan. Hal ini tentu merugikan klub.
Liverpool membuat tujuh kesalahan defensif yang menghasilkan lawan bisa melepaskan tembakannya, di mana empat di antaranya disebabkan oleh kesalahan Gomez.
Jurgen Klopp bisa saja kembali menggusur Gomez dari skuad utama jika bek tengah andalannya sudah berangsur pulih.