INDOSPORT.COM - Cristian Gonzales masih terngiang berbagai sorakan dan dukungan total dari Aremania ketika dia masih berseragam Arema FC.
Ingatan itu terekam betul ketika striker berjulukan El Loco alias si gila itu mengunjungi Gate atau pintu 13 di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (23/10/22).
Ketika itu, kedatangannya bersama istri, Eva Gonzales beserta anak-anaknya adalah untuk mengirim doa terhadap para korban tragedi yang berjatuhan.
Masa bakti lima musim jelas bukan waktu yang pendek bagi pesepak bola naturalisasi kelahiran Uruguay itu selama membela tim berjulukan Singo Edan.
Selama periode 2013-2017, Cristian Gonzales begitu banyak mencatat caps di hadapan Aremania dan mempersembahkan sejumlah prestasi.
"Tentu, kembali ke sini, semua hal tentang Arema dan Aremania selalu saya ingat," ucap El Loco ketika ditemui awak media di Kanjuruhan.
Namun, ada satu momen yang paling diingatnya saat berlaga di hadapan Aremania di Stadion Kanjuruhan, yaitu ketika Arema FC menggasak Semen Padang dengan skor 5-2 pada leg kedua semifinal Piala Presiden 2017.
"Pertandingan yang paling saya ingat adalah saat mengalahkan Semen Padang itu," tandas mantan striker Persib Bandung dan Persik Kediri tersebut.
Kemenangan 5-2 atas Semen Padang lantas meloloskan Arema FC ke final turnamen pramusim Liga 1 itu dengan agregat 5-3 setelah sempat kalah tipis 0-1 pada leg pertama.