In-depth

Rapor Pemain Liverpool Usai Libas Napoli, Darwin Nunez Paling Top

Rabu, 2 November 2022 08:42 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Phil Noble
Selebrasi Virgil van Dijk pasca mencetak gol di laga Liverpool vs Southampton (27/11/21). Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Selebrasi Virgil van Dijk pasca mencetak gol di laga Liverpool vs Southampton (27/11/21).
Rapor Pemain Liverpool

Alisson Becker (7)

Melawan Napoli, Alisson tak begitu banyak melakukan kerja keras. Ia hanya mendapat ujian saat di babak pertama dan melakukan penyelamatan.

Pada babak kedua, Alisson masih menunjukkan penampilan yang kokoh di bawah mistar gawang. Kegemilangannya di bawah mistar membuat ia berhasil mendapatkan clean sheetnya.

Trent Alexander-Arnold (6,5)

Trent Alexander Arnold mengwali pertandingan dengan baik dan kerap memberikan keefektifan bagi serangan Liverpool.

Permainan bola-bola panjangnya menjadi salah satu kunci dalam pertandingna tersebut. Arnold memenangakan empat dari delapan duel yang ia alami dan turut mencatatkan emapat tekel.

Ibrahim Konate (6,5)

Setelah cukup lama absen, Ibrahim Konate langsung menunjukkan permainan kokohnya di lini pertahanan Liverpool sejak awal pertandingan.

Ibrahim Konate turut memangkan lima dari sepuluh duelnya. Konate juga turut mencatatkan dua clearence dan satu tekal.

Virgil van Dijk (7)

Virgil van Dijk melakukan start yang bagus dengan mendistribusikan bola secara efektif ke lini serang Liverpool.

Van Dijk turut memenangkan empat dari tujuh duelnya. Pemain berkebangsaan Belanda tersebut juga turut membuat dua clearence dan satu tekel.

Kostas Tsimikasi (7)

Bermain sejak awal pertnandingan, Tsimikas menunjukkan permainan lincahnya dengan beberapa kali naik turun di posisi sebelah kiri formasi Liverpool.

Tsimikas turut memenangkan enam dari 14 duelnya dan membuat dua tekel. Dirinya juga memainkan dua umpan kunci, tiga umpang silang akurat, dan dua bola panjang akurat.