INDOSPORT.COM – Berikut deretan pencetak assist terbanyak sepanjang sejarah Piala Dunia, di mana ada dalam daftar ini terdapat nama David Beckham dan Diego Maradona.
Ajang Piala Dunia akan bergulir dalam hitungan hari saja. Saat ini, para pecinta sepak bola di seluruh jagat raya tengah menantikan hadirnya Piala Dunia 2022.
Jelang gelaran Piala Dunia 2022, banyak pecinta sepak bola kembali menilik sejarah-sejarah maupun rekor-rekor yang pernah diciptakan di ajang empat tahunan itu.
Sebagai contoh salah satunya adalah soal rekor assist di Piala Dunia. Tak banyak yang tahu jika ada sederet pemain yang bisa mencetak assist.
Berikut deretan pemain yang mampu mencetak assist terbanyak di sejarah Piala Dunia, dari David Beckham hingga Diego Maradona.
5. David Beckham (Inggris)
David Beckham merupakan pemain andalan Timnas Inggris di Piala Dunia. Tercatat, ia tampil di tiga edisi ajang tersebut, yakni 1998, 2002, dan 2006.
Dalam tiga penampilannya di ajang Piala Dunia tersebut, eks winger Manchester United itu mencatatkan 13 penampilan dengan menit bermain sebanyak 1027 menit.
Selama 13 kali bermain bagi Timnas Inggris di Piala Dunia, pria yang kini berstatus pemilik Inter Miami ini tak pernah sekalipun membawa negaranya melangkah jauh.
Pencapaian terbaik Beckham di Piala Dunia hanya membawa Timnas Inggris mencapai babak perempat final saja di ajang tersebut.
Meski tak pernah juara, ia tetap masuk dalam buku rekor Piala Dunia dengan masuk daftar pencetak assist terbanyak sepanjang sejarah dengan total enam assist.