Gagal di Juventus, Dusan Vlahovic Bisa Pilih 4 Klub Ini untuk Selamatkan Karier
Manchester United menjadi salah satu klub yang sangat mungkin menjadi tujuan seorang Dusan Vlahovic setidaknya di bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Manchester United sendiri memang tengah mencari pemain baru untuk posisi penyerang sebagai pengganti Cristiano Ronaldo.
Selain itu, Erik ten Hag sang pelatih Manchester United sejauh ini tak punya penyerang tajam dan kerap kali mengandalkan Marcus Rashford sebagai penyerang tengah.
Otomatis, Dusan Vlahovic akan sangat cocok untuk pola formasi Manchester United dan bisa segera didatangkan segera.
Akan tetapi, Manchester United harus memilih dan tak akan mendatangkan Cody Gakpo jika Dusan Vlahovic dibeli dari Juventus.
Chelsea
Selain Manchester United, klub Liga Inggris lainnya yang bisa menjadi tujuan Dusan Vlahovic adalah Chelsea.
Sama halnya dengan sang rival di Liga Inggris, Chelsea juga tak punya penyerang tengah mumpuni untuk menjadi pencetak gol.
Hanya memiliki Pierre-Emerick Aubameyang sebagai penyerang tengah murni, Chelsea dan sang pelatih Graham Potter malah kerap menurunkan Kai Havertz sebagai penyerang palsu atau false nine.
Kehadiran Dusan Vlahovic bisa menambah daya gedor The Blues, apalagi dengan dukungan beberapa gelandang hebat, seperti Mason Mount dan Jorginho.
Namun demikian, Chelsea harus bersaing dengan klub-klub besar jika ingin mendatangkan Dusan Vlahovic dari Juventus.